10 Soundtrack Drama Korea Paling Iconic Sepanjang Masa. Mana Favorit Kamu?

Oleh : Rizki Anugrah Ramadhan - 07 July 2021 15:00 WIB

Enggak hanya ceritanya yang bikin baper, soundtrack di drama ini juga terkenal banget. Mungkin kita enggak nonton dramanya, tapi pernah dengerin lagu ini.

1. T-Max (Paradise) - Boys Before Flower

Boys Before Flower memang hype banget, begitu juga soundtrack-nya. Salah satunya Paradise yang dinyanyikan T-Max. Almost Paradise...

2. Kim Bum Soo (I MIss You) - Stairway to Heaven

Drama super sedih yang bikin kita nangis sepanjang episode. Dengerin lagunya lebih bikin sedih lagi.

3. Changmin (Love Is The Moment) - The Heirs

Momen antara Kim Tan dan Eun Sang memang bikin baper. Ditambah suara Changmin nyanyiin lagu ini.

 

4. Lyn (My Destiny) - My Love From Another Star

Enggak salah kalau lagu ini menang banyak penghargaan. Iconic banget sih.

5. Hyun Bin (That Man) & Baek Ji Young (That Woman) - Secret Garden

Lagu ini menggambarkan banget kisah cinta di Secret Garden.

6. Gummy (You Are My Everything) - Descendants of The Sun

Lagu Gummy ini sering dinyanyiin dan di-cover sama penyanyi lain. Enggak heran karena lagunya romantis banget. Bikin baper.

7. Lee Juck (Don't Worry) - Reply 1988

Lagu ini cocok didengerin saat sedang capek, soalnya lirik dan melodinya menenangkan banget.

8. Crush (Beautiful) - Goblin

Goblin memang punya banyak soundtrack dan semuanya iconic, tapi yang paling iconic sih lagunya Crush ini.

9. Byul (I Think I Love You) - Full House

Lagu ini juga cocok jadi soundtrack isi hati kalau lagi naksir seseorang nih.

10. Lee Sun Hee (Fox Rain) - My Girlfriend is a Gumiho)

Awas nangis dan baper ya kalau dengerin lagu ini, he-he.

Tag

Artikel Terkait

Kuis Terkait

Video Terkait

Cari materi lainnya :