Home » Kongkow » Materi » Macam-Macam Bentuk Permukaan Bumi

Macam-Macam Bentuk Permukaan Bumi

- Selasa, 13 Oktober 2020 | 12:41 WIB
Macam-Macam Bentuk Permukaan Bumi

Bumi yang kita tempati saat ini memang tidak seluruhnya berbentuk bulat karena memiliki permukaan yang tidak rata alias memiliki bentuk permukaan bumi yang bermacam-macam. Permukaan bumi ini ada yang berbentuk cembung ada pula yang berbentuk cekung, Adapun permukaan bumi yang bentuknya cembung diantaranya bukit, gunung ataupun pegunungan. Sedangkan permukaan bumi yang bentuknya cekung diantaranya danau, lembah, ataupun lautan.

Berdasarkan bentuk dari permukaan bumi, Ada dataran rendah adapun dataran tinggi, keadaan ini tidak hanya terdapat di daratan. Di lautan juga memiliki lembah yang dala, gunung laut, punggung laut, lubuk laut, dan lainnya. Sehingga relief permukaan bumi beraneka ragam, relief sendiri merupakan perbedaan tinggi rendah di permukaan bumi.

Bentuk-Bentuk Permukaan Bumi

Bentuk permukaan bumi disin kami bagi menjadi duan yakni bentuk permukaan bumi di daratan dan bentuk permukaan bumi di lautan, berikut ini penjelasannya ;

Bentuk-Bentuk Muka Bumi Di Daratan

Bentuk-Bentuk Muka Bumi Di Daratan

Berikut ini adalah bentuk-bentuk muka bumi yang di bedakan berdasarkan keadaannya :

1. Daratan

Daratan ini terbagi menjadi dua kategori yakni sebagai berikut:

  • Daratan Rendah
    Daratan rendah dapat di identifikasikan berupa relief daratan yang hanya memiliki ketinggian di antara 0 – 400 m.
  • Daratan Tinggi
    Daratan tinggi ini dapat di identifikasikan berupa relief daratan yang memiliki ketinggian di antara 400 – 1.000 m dari permukaan air laut.

2. Kota

Kota, maksudnya di perkotaan atau di sebuah tempat pemukiman terdapat jalan raya dan terdapat ibu kota.

3. Pegunungan atau Perbukitan

Daratan di kawasan ini di identifikasikan berupa daratan yang memiliki sudut kemiringan lereng yang lebih besar apabila di bandingkan dengan daratan yang memiliki ketinggian di atas 1.000 m di atas permukaan laut.

4. Danau, Rawa, & Waduk

Danau yakni ialah daratan luas yang daerahnya digenangi air. Rawa ialah daratan yang di genangi oleh air yang biasanya terdapat di daerah yang rendah atau biasanya berada di daerah pantai. Sedangkan Waduk ialah bentuk danau yang di buat Manusia.

5. Sungai

Sungai yakni adalah suatu jalur atau penampungan yang di lalui oleh air yang air tersebut berasal dari hulu ke hilir. Ini biasanya memiliki mata air atau yang berupa hulu yang terdapat di kawasan pegunungan atau yang terdapat di daratan yang lebih tinggi dan akhirnya bermuara di lautan.

6. Gunung

Gunung yakni ialah suatu bentuk dari relief bumi yang bentuknya menonjol. Yang biasanya berada di ketinggian.

Bentuk Muka Bumi di Lautan

Bentuk Muka Bumi di Lautan

Bentuk muka bumi di lautan bermacam-macam, tetapi sayangnya tidak bisa kita lihat langsung karena keberadaannya yang dibawah permukaan air.

Lautan

Lautan ini apabila kita lihat pada peta ia bersimbolkan warna biru. Bentuk yang ada di lautan pun memiliki beberapa macam yang diantaranya seperti berikut :

1. Dangkalan

Dangkalan ini berupa dasar laut yang berbentuk menjorok kearah lautan dengan kedalaman lebih dari 200 meter.

2. Lereng

Lereng ialah suatu dasar laut yang memiliki kedalam sekitar 200 sampai dengan 400 m  yang berupa lanjutan dari dangkalan.

3. Palung Laut

Palung laut ialah suatu dasar dari laut yang mempunyai kedalaman lebih dari 5.000 Meter yang keadaannya curam, sempit, dalam, dan memanjang.

4. Lubuk Laut

Lubuk laut yakni ialah suatu bentuk dasar laut yang berbentuk cekung.

5. Gunung Laut

Gunung laut yakni ialah suatu bentuk gunung yang timbul dari dalam laut ke permukaan dengan kakinya yang berada di dasar lautan.

6. Punggung Laut

Punggung laut yakni ialah suatu bentuk perbukitan yang ada di dasar lautan yang apabila muncul ke permukaan laut dapat menjadi pulau-pulau.

7. Ambang Laut

Ambang laut yakni ialah suatu bentuk dasar laut yang dangkal dengan memisahkan 2 lautan yang berbeda lebih dari 1.000 m.

Demikianlah ulasan kami mengenai Mater tentang Bentuk Permukaan Bumi yang ada pada peta, Semoga bermanfaat.

Cari Artikel Lainnya