Home » Kongkow » Tahukah Kamu » United Nations Children's Fund

United Nations Children's Fund

- Jumat, 11 Desember 2015 | 09:21 WIB
United Nations Children's Fund
Tahukah kamu bahwa salah satu badan PBB yaitu United Nations Children's Fund (UNICEF) didirikan oleh Majelis umum PBB pada tanggal 11 Desember 1946, untuk menyediakan makanan darurat dan kesehatan untuk anak - anak di negara - negara yang telah hancur akibat Perang Dunia II.
Secara keseluruhan manajemen dan administrasi UNICEF dikelola di kantor pusat yang bertempat di New York.
Divisi Pasokan UNICEF bertempat di Kopenhagen dan berfungsi sebagai titik utama distribusi untuk barang-barang penting antara lain seperti vaksin, obat-obatan antiretroviral untuk anak-anak dan ibu-ibu dengan HIV, suplemen gizi, tempat penampungan darurat, penyatuan keluarga, dan perlengkapan pendidikan.
Cari Artikel Lainnya