Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Simple atau Easy?

Simple atau Easy?

- Jumat, 17 Juli 2020 | 22:27 WIB
Simple atau Easy?

EASY

Easy merupakan bentuk adjectiva atau adjective dalam bahasa inggris atau dalam bahasa indonesia biasa kita sebut dengan kata sifat. Easy sendiri memiliki arti mudah atau gampang, bentuk atonim dari kata ini adalah difficult atau sulit.
Dapat membayangkan bahwa membuat kue atau makanan dengan resep bisa diartikan sebagai sesuatu yang easy atau yang difficult dan bukan yang simple. Mudah atau easy dengan artian lain yaitu gampang untuk melaksanakan nya. Berikut ini contoh kalimat dari kata easy.

Example :
• It is easy to make a cake alone (Mudah untuk membuat kue sendiri)
• I can not finish my homework, it’s not easy (aku tidak bisa menyelesaikan PR ku, ini tidaklah mudah)
• Is it easy? (apakah ini mudah?)
• To make sambal is very easy (Untuk membuat sambal sangatlah mudah)
• It’s not easy for me to forget him (Tidak mudah bagiku untuk melupaka nya)
• Cooking, I think it’s easy (memasak, menurutku itu gampang)

SIMPLE

Simple juga merupakan bentuk adjective atau kata sifat dalam bahasa inggris, arti dari simple sendiri yaitu sederhana dan tidak rumit, antoni atau lawan kata dari kata ini adalah complex atau rumit.
Contohnya yaitu ketika berhenti merokok atau menurunkan berat badan, ha tersebut dapat dikatakan sebagai sesuatu yang simple dan bukan easy.
Berikut ini contohnya dalam kalimat bahasa inggris.

Example :
• This method is so simple (Metode ini sangatlah sederhana)
• To give him a surprise is not simple (memberinya kejutan tidaklah sederhana)
• It’s simple to make you happy (sederhana untuk membuat mu bahagia)
• Can I get a simple way? (Dapatkah aku mendapatkan jalan yang sederhana?)
 

Cari Artikel Lainnya