Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Perbedaan Antara Penyu dan Kura-Kura

Perbedaan Antara Penyu dan Kura-Kura

- Sabtu, 30 Januari 2021 | 13:00 WIB
Perbedaan Antara Penyu dan Kura-Kura

Sebagian orang mungkin agak susah membedakan penyu dan kura-kura. Karena jika dilihat sekilas, kedua hewan ini memiliki kesamaan berupa tempurung yang keras. Namun, penyu dan kura-kura merupakan jenis hewan yang berbeda. Perbedaan penyu dan kura-kura terletak di 3 hal, yaitu tempat hidup, ukuran tubuh, dan makanannya.

penyu dan kura-kura

foto: pixabay

Tempat hidup

Tempat hidup penyu adalah lautan. Oleh karena itu, kaki penyu mirip sirip ikan untuk memudahkan penyu bergerak di dalam air. Sementara itu, kura-kura merupakan binatang yang hidup di air tawar dan daratan. Kaki kura-kura beruas dan memiliki kuku. Penyu hanya ke daratan untuk bertelur. Setelah telur menetas, anak-anak penyu (tukik) akan kembali berenang secara alami ke lautan.

Cara paling mudah membedakan antara penyu dan kura-kura adalah cara berenang kedua hewan tersebut. Karena penyu memang hidup di lautan, penyu memiliki keahlian berenang yang lebih bagus dibandingkan kura-kura.

Cara bertelur

Penyu akan naik ke darat untuk meletakkan telurnya di dalam lubang pasir yang dibuat olehnya. Setelah semua telur selesai dikeluarkan, penyu akan kembali ke lautan dan membiarkan telur menetas sendiri.

Cara kura-kura bertelur hampir sama, yakni menggali pasir untuk meletakkan telur-telurnya. Hanya saja kura-kura akan melindungi telur tersebut hingga waktunya menetas.

Ukuran tubuh

Penyu memiliki ukuran tubuh yang lebih besar. Bahkan, beberapa kali ditemukan penyu dengan ukuran tempurung mencapai 2 meter dengan bobot mencapai 900 kg. Sementara itu, ukuran kura-kura tidak sebesar penyu.

Berdasarkan data peneliti, ukuran tempurung kura-kura yang masuk dalam kategori besar hanya sekitar 130 cm dengan berat maksimal mencapai 300 kg.

Makanan

Perbedaan penyu dan kura-kura lainnya adalah soal makanan. Karena penyu hidup di laut lepas, sudah pasti makanan penyu adalah ikan-ikan kecil yang ada di lautan. Sementara itu, kura-kura biasa memakan tumbuh-tumbuhan. Terkadang, kura-kura juga suka memakan cacing.

Cari Artikel Lainnya