Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Banyak Orang Nggak Sadar Kalau Lubang di 12 Benda Ini Bukan Hiasan Doang. Ada Fungsinya Lho!

Banyak Orang Nggak Sadar Kalau Lubang di 12 Benda Ini Bukan Hiasan Doang. Ada Fungsinya Lho!

- Jumat, 27 Desember 2019 | 21:01 WIB

Tanpa disadari, kita mungkin sering nggak tahu lho kegunaan sebenarnya dari benda-benda yang kita pakai sehari-harinya. Seperti beberapa waktu lalu, warganet sempat ramai membicarakan kegunaan lubang di tengah-tengah kursi plastik. Padahal ya lubang itu selalu ada dari dulu, tapi baru belakangan ini saja deh kayaknya banyak orang memikirkan apa sebenarnya fungsi dari lubang itu. Lubang itu ternyata bukan cuma bagian desain atau karena penciptanya pengen aja ada lubang di tengah-tengah kursi. Bukan juga lubang untuk kentut. Ada fungsi spesifiknya.

Nah yang lebih menarik lagi, nyatanya bukan cuma kursi plastik aja yang punya lubang fungsional (alias punya fungsi) tapi kebanyakan orang nggak tahu. Dari lubang di sepatu Converse, keju, tutup bolpen, sampai lubang kecil di belakang handphone, semua punya fungsi tersendiri. Mau tahu gimana fungsinya? Yuk lihat bareng ulasan Hipwee News & Feature ini sampai habis!

1. Lubang di kursi plastik fungsinya bukan sebagai lubang kentut. Namun kursi plastik sengaja diberi lubang di tengah untuk jari saat melepasnya satu persatu setelah ditumpuk

2. Ingat keju yang selalu ada di Film Tom and Jerry? Lubang-lubang kecil pada kejunya ternyata hasil dari aktivitas bakteri yang menghasilkan propionic acid dan gas CO2. Nah gas inilah yang menyebabkan keju punya lubang-lubang kecil mirip mata

3. Kalau yang ini pasti udah pada familiar. Lubang di sepatu, khususnya sneakers, sengaja ditaruh di sana sebagai ventilasi. Biar udara bisa keluar masuk kakimu dan terhindar dari bau

4. Bentuk donat yang punya lubang di tengahnya juga bukan kebetulan. Lubang tersebut sengaja dibuat agar seluruh bagian adonan donat matang sempurna saat digoreng

5. Coba sekarang perhatikan bagian di smartphone kalian. Di beberapa jenis ponsel, terdapat lubang kecil yang terletak di dekat kamera utama. Bukan kesalahan ya, tapi lubang itu memang sengaja dibuat sebagai tempat perekam suara saat merekam video

6. Yaelah lubang di gagang panci bukannya untuk menggantung saat selesai dicuci ya? Eits ternyata bukan! Ya memang sih buat gantungan juga bisa, tapi fungsi utamanya adalah sebagai tempat spatula atau sendok sayur

7. Pun dengan sendok pasta. Lubang di tengahnya itu bukan untuk meniriskan air saja, tapi fungsi utamanya justru untuk menakar 1 porsi pasta

8. Waktu makan permen lollipop, suka merhatiin nggak sih kalau ternyata ada lubang kecil di bagian permen menempel? Ternyata fungsinya biar permen meleleh sedikit ke dalam stik dan bisa menempel kuat di ujungnya

9. Lubang di biskuit juga ada fungsinya lho. Bukan biar ada motifnya, tapi dalam pembuatan biskuit memang sengaja diberi lubang agar uap saat pemangganggan keluar. Biskuit jadi nggak mudah melempem deh!

10. Kalau kamu membuka kelopak mata bagian bawah, akan terlihat lubang yang super kecil di sana. Lubang itu bukan sebagai organ penghasil air mata, tapi malah sebagai jalur meresapnya

11. Buat kamu yang suka bepergian naik pesawat, suka merhatiin nggak kalau jendela pesawat juga ada lubangnya? Lubang ini bukan hasil ulah usil penumpang, tapi memang sengaja dibuat untuk bantu menjaga keseimbangan tekanan udara di dalam dan luar pesawat

12. Tutup pulpen juga demikian. Lubang di bagian ujungnya sengaja dibuat agar jika tertelan anak kecil, masih ada udara yang bisa lewat. Sehingga mengurangi kasus kematian karena kehabisan nafas.

 
Lubang-lubang ini memang kebanyakan berukuran kecil dan letaknya tersembunyi. Namun ternyata punya fungsi yang penting banget bagi kehidupan sehari-hari. Apalagi sebagian besar lubangnya mempengaruhi cara penggunaannya. Hayo, dari sekian lubang benda-benda ini, mana yang fungsinya udah kamu tahu sejak dulu? Jujur aja, jangan malu-malu
Cari Artikel Lainnya