7 years 'ago'
Psikologi
Apa yang dimaksud dengan Anoreksia Nervosa?

Foto :
Dimas Anugerah Wicaksono
7 years 'ago'

Anoreksia nervosa adalah sebuah gangguan makan yang ditandai dengan penolakan untuk mempertahankan berat badan yang sehat dan rasa takut yang berlebihan terhadap peningkatan berat badan akibat pencitraan diri yang menyimpang. Pencitraan diri pada penderita AN dipengaruhi oleh bias kognitif (pola penyimpangan dalam menilai suatu situasi) dan memengaruhi cara seseorang dalam berpikir serta mengevaluasi tubuh dan makanannya. AN merupakan sebuah penyakit kompleks yang melibatkan komponen psikologikal, sosiologikal, dan fisiologikal, pada penderitanya ditemukan peningkatan rasio enzim hati ALT dan GGT, hingga disfungsi hati akut pada tingkat lanjut.

Nafisa Qonita
7 years 'ago'

Anoreksia nervosa adalah masalah kesehatan jiwa dimana seseorang terobsesi untuk memiliki tubuh kurus dan sangat takut jika mereka terlihat gemuk. bahkan mereka bahkan selalu menganggap tubuhnya masih kurang kurus atau masih gemuk meski kenyataannya tidak seperti itu.

utakatikotak
2
utakatikotak