Home » Kongkow » Tahukah Kamu » Berbagai Cara Mengatasi Rasa Tidak Percaya Diri di Kantor

Berbagai Cara Mengatasi Rasa Tidak Percaya Diri di Kantor

- Senin, 11 Februari 2019 | 10:20 WIB
Berbagai Cara Mengatasi Rasa Tidak Percaya Diri di Kantor

Memulai suatu pekerjaan sebagai karyawan baru disebuah perusahaan akan menuntut kamu untuk melakukan proses adaptasi. Ada beberapa hal yang bisa membuat kamu merasa tidakpercaya diri pada masa-masa awal.

Hal ini biasa terjadi khususnya bagi para lulusan baru yang masih belum memiliki cukup pengalaman bekerja. Pada masa awal kamu memulai pekerjaan di kantor kamu merasa tidak percaya diri karena beberapa alasan.

Alasan yang paling mungkin terjadi ketika kamu berhadapan dengan karyawan kantor yang sudah memiliki banyak pengalaman bekerja. Sebagai pegawai baru rasa tidak percaya diri dapat menimbulkan masalah terhadap pekerjaan dan sosialisasi kamu di kantor.

Kamu harus mulai membiasakan diri untuk menghilangkan rasa tidak percaya diri yang dapat menghambat kinerja kamu. Ada beberapa tips yang bisa kamu jadikan acuan untuk menghilangakn rasa tidak percaya diri menjadi percaya diri.

Kamu bisa melakukan tips ini untuk hari pertama kamu memulai pekerjaan kamu disebuah perusahaan. Berikut tips untuk kamu yang merasa tidak percaya diri  agar menjadi percaya diri dalam waktu singkat di kantor baru.

Jangan Takut Membuat Kesalahan

tidak percaya diri

Hal pertama yang bisa kamu lakukan pada saat kamu memastikan untuk memulai pekerjaan di hari pertama penting untuk berfikir bahwa kamu tidak takus membuat kesalahan. Hal yang manusiawi ketika seseorang membuat kesalahan.

Tidak hanya kamu sebagai pegawai baru, bahkan pegawai yang sudah lama bekerja di perusahaan yang sama dengan kamu juga bisa berbuat kesalahan.  Ketakutan kamu akan berbuat kesalahan hanya akan menimbulkan rasa tidak percaya diri.

Tidak akan ada yang namanya bos atau pimpinan ketika setiap orang yang bekerja tidak membuat kesalahan. Oleh karena itu, stop berfikir bahwa kamu takut berbuat kesalahan.

Mulai Berinteraksi Dengan Pegawai Lain

Menghabiskan waktu di kantor yang baru tentu akan membuat kamu menghabiskan waktu yang cukup lama dalam sehari bahkan mungkin bertahun-tahun dengan karyawan yang sama. Beranikan diri kamu untuk mulai melakukan interkasi dan mencari teman.

Memiliki teman di kantor akan membantu kamu mengurasi rasa tidak percaya diri kamu karena kamu akan memiliki dukungan. Memiliki dukungan maksudnya adalah support dari teman kantor kamu akan membantu kamu menghabiskan waktu bekerja di kantor.

Mencari Tahu

tidak percaya diri

Kamu bisa mengajukan pertanyaan- pertanyaan kepada beberapa orang di kantor untuk membantu kamu memahami kondisi dan situasi tempat kamu bekerja. Kamu bisa mengajukan pertanyaan mengenai, “Bagaimana sifat atasan kamu terhadap pekerjanya?”.

Selain itu, juga bisa mengajukan pertanyaan untuk menyakinkan kamu kembali tugas- tugas kamu di kantor apa saja. Kamu membutuhkan banyak informasi yang bisa membantu pekerjaan kamu nantinya.

Ajukan pertanyaan apapun yang ingin kamu ketahui dari lingkungan tempat kamu bekerja. Keingin tahuan kamu bisa membuat kamu lebih merasa percaya diri ketika melakukan pekerjaan kamu.

Kamu juga bisa mempelajari hal- hal baru dengan melihat dan bertanya atas hasil observasi yang kamu lakukan. Kamu bisa mengobservasi bagaimana cara pimpinan kamu bekerja sehingga kamu dapat memahami apa dan bagaimana kamu harus bekerja sesuai yang diinginkan atasan kamu.

Buat Diri Kamu Nyaman Dengan Pekerjaan Kamu

Langkah awal kamu bekerja mungkin terjadi perasaan yang membuat kamu kurang nyaman. Perasaan dan pemikiran seperti ini hal yang wajar tetapi ketika kamu memulai pekerjaan kamu nikmati dan buat diri kamu nyaman adalah hal yang penting.

Semakin kamu nyaman dan menikmati pekerjaan yang kamu lakukan akan semakin meningkatkan kepercayaan diri kamu terhadap pekerjaan yang kamu lakukan. Kamu bisa mulai menikmati pekerjaan yang kamu lakukan dengan berbagai alasan.

Jadikan pekerjaan kamu sebagai pembelajaran kamu untuk berkembang ke depannya. Kamu juga bisa berfikir bahwa pekerjaan kamu saat ini walaupun mungkin banyak dan menguras banyak tenaga kamu bisa memikirkan jenjang karir kamu ke depannya.

Banyak faktor yang bisa membuat kamu untuk mulai menikmati pekerjaan yang kamu lakukan saat ini. Faktor pertemanan di kantor, gaji yang memadai, atasan yang tidak ribet, dan berbagai hal lainnya bisa menjadi alasan untuk menikmati pekerjaan kamu.

Appreciate Prestasi Kerja Kamu

tidak percaya diri

Ketika kamu mendapatkan prestasi atau pujian untuk pekerjaan yang kamu lakukan, kamu bisa menghargai diri kamu sendiri. Hal ini dilakukan untuk menimbun rasa tidak percaya diri kamu sehingga bisa perlahan membangun rasa percaya diri.

Memberikan apresiasi terhadap diri kamu sendiri bisa dilakukan dengan menghabiskan waktu luang melakukan refreshing misalnya. Jangan lupa untuk mempertahankan atau mungkin meningkatkan hasil pekerjaan kamu.

Menunjukkan kemampuan yang lebih baik ke depannya akan membantu kamu berkembang dan mendapatkan kepercyaan diri. Walaupun nantinya kamu sudah merasa percaya diri jangan sampai kamu melupakan untuk mempercayai kinerja teman satu tim kamu.

Cari Artikel Lainnya