Home » Kongkow » Materi » Yang Benar Aktifitas atau Aktivitas?

Yang Benar Aktifitas atau Aktivitas?

- Jumat, 05 Juli 2019 | 10:24 WIB
Yang Benar Aktifitas atau Aktivitas?

Kata baku aktifitas atau aktivitas? Manakah penulisan yang benar sesuai dengan KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia)?

Sementara itu, bagaimana penulisan yang baik dan benar tersebut? Aktifitas atau aktivitas?

Daripada bingung, mari kita cari tahu jawaban lebih lengkap tentang “aktifitas atau aktivitas” berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), sehingga kita tak akan salah kaprah untuk mengeja dan menuliskannya kembali di lain waktu.

Aktifitas atau Aktivitas?

Aktifitas atau Aktivitas?

Menurut dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata baku yang tepat adalah aktivitas, bukan aktifitas.

Selama ini, mungkin kita sering salah dalam mengucap atau menulis kata tersebut. Seharusnya adalah aktivitas, malah kita menuliskannya aktifitas.

Pengertian Aktivitas Menurut KBBI

Aktivitas menurut KBBI ada 2 pengertian :

  • Keaktifan, kegiatan
  • Kerja atau salah satu kegiatan kerja yang dilaksanakan dalam tiap bagian di dalam perusahaan

Pengertian Aktivitas secara Umum

Aktivitas merupakan suatu konsep yang mengandung arti fungsi individu yang berinteraksi dengan sekitarnya.

Bisa dikatakan, aktivitas juga suatu kegiatan atau keaktifan.

Jadi, segala sesuatu yang dilakukan, baik itu secara fisik ataupun non-fisik, bisa disebut sebagai aktivitas.

Mengapa Bukan Aktifitas?

Karena aktivitas merupakan kata serapan dari activity (bahasa Inggris). Jadi, kata activity diserap ke dalam bahasa Indonesia menjadi kata yang baku, yaitu aktivitas.

Biasanya, banyak orang yang menulis atau menyatakan aktifitas, karena memang hampir sulit untuk dibedakan pengucapannya. Padahal, hal itu adalah kejadian yang salah.

Contoh Penulisan Aktivitas

  1. Manusia setiap hari pasti melakukan begitu banyak aktivitas.
  2. Saat sore tiba, memang waktu yang pas untuk bercerita, ataupun beraktivitas olahraga.
  3. Saat beraktivitas, salah satu hal yang dibutuhkan ialah stamina.
  4. Jika sudah sembuh, pasien diharapkan sehat dan bisa kembali beraktivitas seperti sediakala.
  5. Terjadi gempa, BMKG mengimbau masyarakat di sekitar pantai untuk menghentikan aktivitasnya terlebih dahulu, hingga situasi benar-benar kondusif.
  6. Pemprov DKI Jakarta akan menindak pihak manapun yang melakukan aktivitas tanpa izin di atas lahan reklamasi.
  7. Beraktivitas seharian memang terasa begitu melelahkan.
  8. Generasi milenial sekarang lebih peka terhadap kesehatan, sehingga gemar melakukan aktivitas fisik di minggu pagi.
  9. Saat liburan datang, kita merasa malas untuk beraktivitas.
  10. Selamat pagi dan selamat beraktivitas!
Cari Artikel Lainnya