Home » Kongkow » Tips & Trik » Trik Mengupas Bawang Putih dengan Cepat Tanpa Ribet

Trik Mengupas Bawang Putih dengan Cepat Tanpa Ribet

- Kamis, 06 Agustus 2020 | 16:00 WIB
Trik Mengupas Bawang Putih dengan Cepat Tanpa Ribet

Bawang putih adalah salah satu bumbu dapur yang memiliki peran penting dan banyak digunakan untuk berbagai jenis masakan. Namun, mengupas bawang putih memang memakan waktu, apalagi untuk ukuran restoran besar. Nah, jangan khawatir. Berikut ini ada beberapa trik mengupas bawang putih dengan cepat yang bisa Anda praktikkan.

trik <a href=mengupas bawang putih dengan cepat" src="https://www.pertanianku.com/wp-content/uploads/2019/08/Trik-Mengupas-Bawang-Putih-dengan-Cepat-Tanpa-Ribet.jpg" style="height:267px; width:400px" />

Foto: Pexels

  1. Mencungkil

Sebuah video viral saat ini menyebutkan bahwa cara tercepat untuk mengupas bawang putih adalah dengan mencungkilnya memakai pisau. Hanya saja jangan melepas bawang dari bonggolnya. Biarkan bawang putih tetap pada bonggol besar. Kemudian, gunakan pisau untuk mencungkil bawang putih satu per satu.

  1. Menekan

Lepaskan bawang putih dari bonggolnya. Ambil beberapa siung dan tekan dengan pisau. Bawang putih siung yang sudah ditekan dengan punggung pisau ini akan remuk. Anda pun bisa mengupas kulitnya yang sudah terbuka.

  1. Mengocok

Triknya adalah dengan mengocok bawang putih siung dengan kencang sehingga kulitnya bisa terbuka dengan sempurna. Hanya saja cara ini membutuhkan tenaga yang kuat dan waktu pengocokan yang cukup lama.

  1. Microwave

Masukkan beberapa siung bawang putih ke sebuah wadah. Selanjutnya, masukkan ke microwave dan panaskan selama 15 menit. Kemudian, Anda bisa dengan mudah mengupas kulit bawang putih.

Cari Artikel Lainnya