Home » Kongkow » kongkow » Puisi Anak Teknik Kimia yang lagi Stress

Puisi Anak Teknik Kimia yang lagi Stress

- Selasa, 01 April 2014 | 02:05 WIB
Puisi Anak Teknik Kimia yang lagi Stress
Sayangkuâ?¦.
Akhirnya hari ini aku telah menyelesaikan run yang ke-3.
Ternyata methanolisis trigliserida memang harus
berlangsung secara endotermis
dengan bantuan katalis basa Grace Davison pada suhu optimal 70oC.
Begitu banyak design proses
stoikiometri yang berwujud
persamaan neraca massa dan energy balance
yang telah kita kalkulasi selama ini.

Baik itu berupa laju alir volumetric,
konsentrasi slurry,power pump, pressure drop, friction factor
serta heat loss yang mudah sekali berubah seiring waktu
yang mengikuti persamaan integral dT/dx.

Aku masih ingat ketika menghitung Reynold Number-mu.
Ternyata NRe-mu lebih dari 10.000
yang menandakan keturbulenan pola aliran asmaramu.
Aku memang terlalu egois
dalam mengatur sistem control emosimu,
temperatur hatimu dan konsentrasi perasaanmu.

Aku begitu egois untuk merubah transformasi dirimu.
Semua itu kulakukan semata-mata
supaya termodinamika reaksi kita berlangsung
secara efektif dan efisien
Agar reaktan cinta kita terkonversi sempurna 100%
dengan reaction yield lebih besar dari 85%.

Sayangku....
Seandainya kita bisa saling mentransfer panas asmara kita.
Tak peduli apakah itu secara konduksi, konveksi ataupun radiasi.
Asalkan sesuai dengan hukum relativitas einstein E=mc2
dan persamaan ideal PV=nRT.

Pastilah molekul cintaku dan cintamu bersatu
membentuk suatu senyawa stabil
dengan ikatan atom rangkap yang kuat,
tidak bisa dipengaruhi oleh daya tarik radikal bebas
yang tidak bertanggungjawab dan mengotori permukaan aktifnya.

Sayangku......

Read more: http://lepastawa.blogspot.com/2013/04/puisi-anak-teknik-kimia-yang-lagi-stress.html
Cari Artikel Lainnya