Home » Kongkow » Catatan » Kamis Sore Ini, Gerhana Matahari Sebagian Bisa Dilihat dari Bengkulu

Kamis Sore Ini, Gerhana Matahari Sebagian Bisa Dilihat dari Bengkulu

- Kamis, 01 September 2016 | 09:07 WIB
Kamis Sore Ini, Gerhana Matahari Sebagian Bisa Dilihat dari Bengkulu

 Gerhana Matahari sebagian diperkirakan akan terlihat di 124 kota dan kabupaten di Indonesia, Kamis (1/9/2016) pukul 17.53 WIB.

Di Bengkulu Selatan, Kota Manna, Bengkulu, fenomena alam itu akan terlihat selama 34 menit 1 detik.

"Bengkulu merupakan wilayah yang beruntung, tidak semua daerah dapat melihat gerhana tersebut," kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Stasiun Geofisika Kepahiang, Provinsi Bengkulu, Litman.

Wilayah provinsi yang dapat mengamati gerhana ini meliputi Sumatera Barat bagian Selatan, Bengkulu, Sumatera Selatan bagian Tenggara, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, JawaTengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur bagian Barat.

Alur Gerhana Matahari sebagian ini hanya dapat diamati pada saat matahari terbenam, melewati Samudera Atlantik, Afrika bagian tengah, Madagaskar, dan Samudera Hindia.

Menurut Litman, wilayah Bengkulu yang terletak di Samudera Hindia menjadi wilayah strategis untuk menyaksikan gerhana dengan durasi lebih lama dibanding Gerhana Matahari total tersebut.

Melihat fenomena Gerhana Matahari ini tidak harus menggunakan pelindung mata, seperti saat menyaksikan Gerhana Matahari total.

Beberapa masyarakat mengatakan akan menyaksikan fenomena ini di tepi pantai saat matahari tenggelam (sunset).

"Pasti cantik pemandangannya saat sunset, cocok disaksikan di tepi pantai Bengkulu," kata Dewi, seorang warga Bengkulu.

Cari Artikel Lainnya