Home » Kongkow » Tips & Trik » Google Tips dan Trick : Masih Banyak Rahasia Tersembunyi di Google Search

Google Tips dan Trick : Masih Banyak Rahasia Tersembunyi di Google Search

- Rabu, 27 November 2019 | 10:04 WIB
Google Tips dan Trick : Masih Banyak Rahasia Tersembunyi di Google Search

Nahh gaes, setelah kita membahas beberapa games dan fitur tersembunyi yang ada di mesin pencarian google, sebenarnya masih banyak fitur lainnya yang mungkin belum kalian ketahui. Berikut ini beberapa fitur unik pencarian google yang bisa kalian coba 

1. Do a Barrel Roll

Do a Barrel Roll ini sebuah fitur dari mesin pencarian google yang akan membuat layar monitor di desktop dan handpone kamu berputar 360 derajat dua kali. Kalau kalian ingin mencoba, coba tuliskan "Do a barrel Roll" pada kolom pencarian google. Setelah kamu enter, maka dengan otomatis layar pada handpone atau desktopmu akan memutar. 

2. Askew

Untuk askew google ingin menegaskan pada kalian bahwa arti kata askew disini yaitu miring. Jadi coba deh ketikkan kata "Askew" pada kolom pencarian google, dan lihatlah layar monitor kalian. Kalian yang tidak sadar mungkin hanya melihat gambar yang yang muncul yaitu hasil terjemahan. Namun jika kalian jeli, kalian akan melihat bahwa tampilan google menjadi agak miring. Nahh, jadi google ingin memberitahu kalian bahwa askew itu berarti miring. Hehehe cobain ya

3. Recursion

Coba kalian ketikkan kata "Recursion" pada kolom pencarian google, seketika nanti akan muncul rekomendasi kata yang benar dari google yaitu "Recursion". Kata yang direkomendasi sama dan saat kita klik kata tersebut maka akan muncul lagi rekomendasi yang sama dan terus menerus. Nahh, asal kalian tahu arti kata recursion itu sendiiri adalah pengulangan. Jadi itu kenapa jika kita ketikkan kata "Recursion" maka hasil pencarian akan sama dan berulang.

4.Google Logo History

Disini kalian akan melihat perjalanan logo google mulai dari awal google didirikan berikut keterangan waktu dan sejarahnya..

5. Webdriver Torso

Apa itu webdriver torso?

Jadi coba deh kalian ketikkan webdriver torso, maka kalian akan melihat logo google yang berubah menjadi logo dengan dominan warna merah dan biru. 

6. Super Mario

Melalui google, kalian juga bisa mendapatkan poin juga lho gaes. Dengan mengetikkan "Super Mario Bros" pada kolom pencarian maka nanti akan muncul game super mario disana. Nahh kalian bisa lihat kotak koin seperti yang ada dalam permainan "Super Mario Bros". Coba kalian klik berulang kali maka nantinya akan keluar poin-poinnya. Tapi sayangnya poin itu tidak bisa kalian tukar di toko ya sobat otakers.

7. Atari Breakout

Satu lagi hal yang menarik dalam mesin pencarian google yaitu Atari Breakout. Saat kalian ketikkan dan enter, tidak ada hal yang aneh pada layar. Tapi coba saja kalian klik pada bagian gambar, maka seketika gambar-gambar yang ada bisa menjadi game dan kalian bisa main disana. Kalian cukup menggeser-geser papan dengan kursor kanan kiri pada keyboard.

8. Dinosaurus

Jika kalian bosan dengan game sebelumnya, cobain juga game ini nih. Game ini hanya bisa dimainkan kalo tidak tersedia koneksi internet. Jadi kalian bisa ketikkan "chrome", nahh setelah muncul gambar no internet kalian langsung klik gambar dinosaurus. Maka akan muncul game yang kalian bisa mainkan selanjutnya.

 

 

Sumber :
Cari Artikel Lainnya