Home » Kongkow » Kantin » Cupcake Nanas untuk Teman Berpesta

Cupcake Nanas untuk Teman Berpesta

- Sabtu, 04 Maret 2017 | 17:53 WIB
Cupcake Nanas untuk Teman Berpesta

Nikmatnya Pineapple Upside Down Cupcakes alias Cupcake Nanas, sangat cocok disajikan saat pesta atau perayaan atas keberhasilan Anda. Perpaduan rasa manis dan gurihnya mentega, serta segarnya buah nanas, membuat cake ini terasa semakin istimewa. Anda pun bisa menambahkan buah cherry untuk mempercantik tampilannya.

Buah nanas dikenal sebagai buah yang kaya akan vitamin dan mineral. Dia juga kaya serat, sehingga baik dikonsumsi setiap hari demi kelancaran sistem pencernaan dan pembuangan di tubuh Anda. Buah asli negara tropis ini bisa dikonsumsi dalam berbagai macam bentuk. Bisa dimakan tanpa diolah, dibuat jus atau menjadi bahan pembuat kue. 

#Bahan:
300 gr nanas kaleng
140 gr tepung terigu
100 gr gula
1/2 sdt baking powder
1/8 sdt garam
50 gr margarin
75ml sirup nanas (air nanas kaleng)
1 butir telur
1/4 sdt vanili bubuk

#Bahan Caramel:
100gr gula
50ml air

#Bahan Pelengkap:
200gr whipped cream bubuk
50gr gula
400ml susu cair dingin

#Cara Membuat:
- Caramel : 
masak gula di atas panci hingga meleleh dan sedikit kecokelatan. Tuang air, masak dengan api kecil hingga karamel larut dan mengental.
- Tiriskan nanas lalu potong dadu. Siapkan cetakan cupcake lalu oles dengan margarin.
- Susun potongan nanas di dasar cetakkan lalu beri satu sendok makan sirup karamel, sisihkan.
- Campur tepung terigu, baking powder dan garam. Masukkan margarin lalu kocok hingga rata. Tuang sirup nanas, kocok rata. Tambahkan telur dan vanili, kocok hingga rata.
- Tuang adonan di atas nanas, panggang dalam oven dengan suhu 180°C selama 35 menit atau hingga matang. 

#Cara Penyajian : 
- Keluarkan cake dari cetakkan lalu letakkan dalam piring saji.
- Bahan Pelengkap : Kocok whipped cream bubuk, gula halus dan susu cair dingin hingga kaku, semprotkan whipped cream di atas cake lalu hias dengan ceri tangkai. Sajikan.

Untuk 6 porsi

Cari Artikel Lainnya