Home » Kongkow » Fisika » Kelereng Bermassa 20 g Bergerak dengan Kecepatan 3,6 km/ jam. Besar Energi Kinetik yang Dimiliki oleh Kelereng Tersebut Adalah

Kelereng Bermassa 20 g Bergerak dengan Kecepatan 3,6 km/ jam. Besar Energi Kinetik yang Dimiliki oleh Kelereng Tersebut Adalah

- Rabu, 14 Desember 2022 | 11:05 WIB
Kelereng Bermassa 20 g Bergerak dengan Kecepatan 3,6 km/ jam. Besar Energi Kinetik yang Dimiliki oleh Kelereng Tersebut Adalah

Kelereng bermassa 20 g bergerak dengan kecepatan 3,6 km/ jam. Besar energi kinetik yang dimiliki oleh kelereng tersebut adalah

Untuk menyelesaikan soal di atas, kita dapat menggunakan rumus energi kinetik.

Berikut rumus energi kinetik:

EK = 1/2 m v2 

Keterangan:

  • EK = Energi kinetik (J)
  • m = massa benda (kg)
  • v = kecepatan benda (m/s)

Diketahui: 

  • m = 20 g
        = 20 : 1.000
        = 0,02 kg
  • v = 3,6 km/ jam
       = 3,6 x 1000/3.600 s 
       = 3.600 m/3.600 s 
       = 1 m/s

Ditanya: Besar energi kinetik (EK) = ?

Jawab: 

EK = 1/2 m v2 
      = 1/2 x 0,02 kg x (1)2 m/s
      = 0,01 x 1
      = 0,01 J

Jadi, besar energi kinetik yang dimiliki oleh kelereng tersebut adalah 0,01 J.

Sumber :
Cari Artikel Lainnya