Home » Kongkow » Tips & Trik » Cara Menambah Ruang Penyimpanan di Google Drive

Cara Menambah Ruang Penyimpanan di Google Drive

- Rabu, 24 Maret 2021 | 10:00 WIB
Cara Menambah Ruang Penyimpanan di Google Drive

Google Drive membuat penggunanya dapat menyimpan, mengakses, dan membagikan file yang bisa diakses melalui ponsel maupun komputer. Bentuk file yang dapat disimpan di Google Drive adalah foto, video, PDF, hingga PPT.

Kapasitas penyimpanan maksimal Google Drive adalah 15 GB per pengguna. Berkas yang akan disimpan dalam Google Drive harus di-upload terlebih dahulu. Kapasitas penyimpanan tentu akan berkurang jika kamu sering menyimpan file di dalamnya. Namun, kamu tak perlu khawatir karena ada beberapa cara untuk menambah ruang penyimpanan di akun Google-mu. 

Berikut ini cara mudah memaksimalkan dan menambahkan kapasitas penyimpanan di Google Drive

1. Hapus file kamu di Google Drive

Google Drive membuatmu dapat menyimpan berbagai file, termasuk video. Hal itu membuat kapasitas Google Drive mudah penuh. Jika kapasitas penyimpanan Google Drive penuh, kamu bisa menghapus file yang sudah tak terpakai atau menghapus file dengan ukuran besar sehingga bisa menyimpan beberapa file baru atau memperbesar kapasitas penyimpanan sehingga bisa digunakan oleh Drive atau layanan Google lainnya, seperti Gmail. 

Untuk menghapus file di Google Drive, kamu dapat membuka situs drive.google.com, lalu login dengan akun Google-mu. Selanjutnya, buka file dan sortir file yang ingin dihapus. Setelah itu, kamu bisa menghapus file yang ada di dalam menu trash. Klik kosongkan sampah. Hal itu akan membuat file-mu benar-benar hilang dari Google Drive dan meningkatkan ruangan untuk penyimpanan file baru. 

2. Menghapus E-mail

Pada saat mengirim email tugas maupun email kepada temanmu, tak jarang kamu melampirkan dokumen atau yang lebih dikenal dengan attachment dalam email. Lampiran tersebut membuat kapasitas penyimpanan di akun Google berkurang. Karena itu, kamu bisa menghapus email dengan lampiran yang berukuran besar. Kamu bisa mem-filter email dengan lampiran sesuai yang ingin kamu hapus. Contohnya, has:attachment larger:50MB untuk mencari e-mail dengan ukuran attachment lebih dari 50 MB.

Dengan demikian, Gmail akan memunculkan email yang berisi lampiran 50 MB. Setelah hasil filter ditampilkan, kamu bisa klik hapus dan konfirmasi penghapusan email tersebut. Kamu juga harus menghapus semua file yang ada di trash akun Gmail-mu. 

3. Ubah ukuran upload di Google Photo

Google Photo adalah tempat untuk mencadangkan foto dan video di ponsel. Melalui layanan Google Photo, pengguna bisa berbagi foto dengan pengguna lainnya secara online. Foto dan video yang ter-upload di Google Photo akan memakan ruang penyimpanan akun Google. Namun, kamu bisa mencegahnya dengan mengubah ukuran foto atau video ke high quality. Menurut Google, pilihan kualitas high quality dapat mengubah ukuran file konten menjadi sedikit lebih kecil dari aslinya sehingga kamu dapat menghemat kapasitas penyimpanan Google. 

Untuk mengubahnya, kamu bisa mengakses photo.google.com dengan login ke akun Google. Kemudian, klik ikon setting di sisi kanan atas dan pindahkan kualitas ke high quality. Saat kapasitas penyimpanan mulai penuh, kamu bisa mengubah ukuran upload menjadi kualitas tinggi. 

4. Langganan Akun Google Berbayar

Cara mudah untuk menambahkan penyimpanan pada akun Google adalah dengan berlangganan paket berbayar di Google One. Tentunya, kapasitas penyimpanan akun Google-mu akan lebih besar dibandingkan Google gratis. Di Google One, tersedia beberapa pilihan paket. Misalnya, penyimpanan akun Google hingga 100 GB dengan biaya Rp26.900  per bulan dan Rp269.000 per tahun. Google juga menyediakan ruang penyimpnanan hingga 2TB. 

Sudah mencoba beberapa cara di atas untuk menambah ruang penyimpanan di akun Google? Pastikan kamu mengikuti langkah-langkahnya dengan tepat, ya!

Cari Artikel Lainnya