Home » Kongkow » Matematika » Bagaimana Menentukan Panjang Busur dan Luas Juring?

Bagaimana Menentukan Panjang Busur dan Luas Juring?

- Rabu, 03 November 2021 | 14:27 WIB
Bagaimana Menentukan Panjang Busur dan Luas Juring?

 

Sebelumnya Kita sudah mempelajari tentang lingkaran, mulai dari luas lingkaran, keliling, semua bagian-bagiannya. Salah satunya panjang busur dan luas juring. Kali ini kita akan belajar menghitung panjang dari tali busur dan luas dari juring.

Baca Juga: Lingkaran (Unsur dan Rumus Lingkaran) | Matematika Kelas 6 SD

Panjang busur dan juring sebuah lingkaran merupakan satu kesatuan yang saling berhubungan. Mereka sama-sama dipengaruhi oleh besar sudut yang terbentuk. Semakin besar sebuah sudut, maka semakin panjang sebuah busur dan semakin luas sebuah juring.

Nah, mari perhatikan gambar dibawah ini !

Penjelasan singkat mengenai gambar diatas :

  • Garis merah AB adalah busur lingkaran

  • θ adalah besar sudut juring

  • OA dan OB adalah jari-jari lingkaran

  • daerah warna biru adalah luas juring, yaitu daerah yang dibatasi oleh dua jari-jari dan sebuah busur lingkaran.

Sekarang kita lanjut ke rumusnya..

Rumus Panjang Tali Busur

Panjang Busur AB = Besar Sudut Pusat AB / 360º x Keliling Lingkaran
Panjang Busur AB = α/360º x 2 π r

dimana α adalah susut pusat yang membentuk tali Busur atau sudut yang menghadap ke tali busur.

Rumus Luas Juring

Luas Juring AOB = Sudut Pusat AOB / 360º x Luas Lingkaran
Luas Juring AOB = α/360º x  π  r2

Itulah rumus yang nanti akan digunakan dalam mencari panjang busur, luas juring dan lainnya..

Contoh soal Menentukan Panjang Busur dan Luas Juring

1. Diketahui sudut pusat AOB adalah 135 dengan jari-jari 14 cm. Luas juring OAB adalah

Pembahasan:

Sumber :
Cari Artikel Lainnya