Home » Kongkow » Olahraga » 5 Minuman untuk Tingkatkan Stamina Pemain Sepak Bola

5 Minuman untuk Tingkatkan Stamina Pemain Sepak Bola

- Senin, 08 Maret 2021 | 20:38 WIB
5 Minuman untuk Tingkatkan Stamina Pemain Sepak Bola

PEMAIN sepak bola dituntut punya stamina yang prima. Karena bermain sepak bola punya durasi tidak sebentar.

Bahkan dalam turnamen atau kompetisi kelompok umur AFC atau FIFA, durasinya mencapai 90 menit. Sama dengan tim senior.

Selain tekun berlatih untuk meningkatkan stamina atau daya tahan fisik di lapangan, pemain sepak bola juga perlu asupan minuman yang baik.

Berikut coba dirangkumkan 5 minuman yang cocok untuk menambah stamina pemain sepak bola, seperti dikutip dari berbagai sumber:

MADU

Minuman mengandung madu murni dipercaya mampu meningkatkan dan mendukung stamina pemain sepak bola. Apa alasannya?

Karena dalam madu terkandung karbohidrat dari glukosa atau fruktosa, vitamin, dan antioksidan. Madu juga bisa menjaga gula darah agar tidak gampang drop.

Mengkonsumsi madu relatif mudah. Cukup segelas air putih dicampur dengan 2-3 sendok makan madu murni. Sangat bagus diminum sebelum main bola.

KOPI

Sudah banyak penelitian yang menyebutkan kopi mampu meningkatkan perputaran atau sirkulasi darah mencapai 30 persen selam 75 menit.

Sirkulasi darah yang baik dan lancar, akan menghasilkan kerja otot yang maksimal. Karena otot butuh tambahan oksigen saat berolahraga. 

TEH HIJAU

Disajikan dengan hangat, maka teh hijau akan menjaga stamina saat bermain sepak bola. Sebab, teh hijau mampu mengontrol berat badan.

Teh hijau mengandung EGCC yang berguna untuk optimalisasi lemak. Selain itu bisa mengubah lemak menjadi kalori.

SUSU

Ada kandungan karbohidrat dan protein yang tinggi dalam segelas susu. Hal itu sangat baik untuk bekal bermain sepak bola.

Stamina pemain akan tahan lebih lama sampai 50 persen, bila minum segelas susu sebelum bermain. Bila diminum dengan tambahan cokelat murni, maka akan lebih baik lagi.

JUS MANGGA

Dalam 100 gram buah mangga ada 59,8 kalori yang bisa meningkatkan energi dalam tubuh secara cepat. Jadi ini bagus sekali untuk bekal bermain sepak bola

Buah mangga juga kaya vitamin, mineral, dan antioksidan. Maka itu sempatkanlah minum jus mangga sebelum bermain sepak bola.***

Sumber : .
Cari Artikel Lainnya