7 years 'ago'
Gelombang air laut
Apakah pasang surut air laut setiap harinya berubah-ubah?

Foto :
Dimas Anugerah Wicaksono
7 years 'ago'

Nah berikut tipe tipe pasang surut.

1. Pasang surut harian ganda (semi diurnal tide)

Dalam satu hari terjadi dua kali pasang dan dua kali air surut dengan tinggi yang hamper sama dan pasang surut terjadi secara berurutan secara teratur. Periode pasang surut adalah 24 jam 50 menit. Pada jenis harian ganda misalnya terdapat di perairan Selat Malaka sampai ke Laut Andaman.

2. Pasang surut harian tunggal (diurnal tide)

Dalam satu hari terjadi satu kali air pasang dan satu kali air surut. Periode pasang surut rata-rata adalah 12 jam 24 menit. Jenis harian tunggal misalnya terdapat di perairan sekitar selat Karimata, antara Sumatra dan Kalimantan.

3. Pasang surut campuran condong ke harian ganda (mixed tide prevailing semidiurnal)

Dalam satu hari terjadi dua kali air pasang dan dua kali air surut, tetapi tinggi dan periodenya berbeda. Pada pasang-surut campuran condong ke harian ganda (mixed tide, prevailing semidiurnal) misalnya terjadi di sebagian besar perairan Indonesia bagian timur.

4. Pasang surut campuran condong ke harian tunggal (mixed tide prevailing diurnal)

Pada tipe ini dalam satu hari terjadi satu kali air pasang dan satu kali air surut, tetapi kadang-kadang untuk sementara waktu terjadi dua kali pasang dan dua kali surut dengan tinggi dan periode yang sangat berbeda. Sedangkan jenis campuran condong ke harian tunggal (mixed tide, prevailing diurnal) contohnya terdapat di pantai selatan Kalimantan dan pantai utara Jawa Barat.


CMIIW
Dimas Anugerah Wicaksono
7 years 'ago'
kalau menurut aku sih, kayaknya gak pasti seperti itu, soalnya rentang periode pasang surut juga bervariasi bervariasi antara 12 jam 25 menit hingga 24 jam 50 menit. selain itu juga psang surut juga bermacam - macam ada yang 1 hari bisa 2 kali pasang surut, dan lain lain
Lies
7 years 'ago'
apakang setiap pagi pasti pasang atau setiap malam pasti surut?
utakatikotak
5
utakatikotak